ASus Blog

Catatan saya, artikel, tips dan trik komputer

Membuat Folder Shortcut Menggunakan Binary Data

Binary data merupakan file yang berbentuk format apapun untuk data yang disusun berdasarkan kode bit. Istilah ini kadangkala disebut juga dengan machine data. Pada postingan kali ini akan saya jelaskan bagaimana cara membuat folder Start Menu, Control Panel, Folder Options, My Documents, My Computer, dll yang menghubungkan kita ke fungsi masing-masing dari folder tersebut.

Setahu saya dulu, itu merupakan menu, folder, dan tombol bawaan windows. Windowspun tidak menyediakan bagaimana cara membuat folder tersebut, melainkan hanya shortcut. Jadi kita hanya bisa membuat shortcut, bukan folder. Kenapa windows tidak menyediakan caranya? Karena untuk membuat folder-folder tersebut tidak mudah, membutuhkan binary data agar folder tersebut sesuai dengan fungsinya.

Untuk lebih jelasnya coba perhatikan contoh berikut, coba anda membuat new folder dengan nama "My Documents"(tanpa tanda kutip), pasti akan berbeda dengan folder My Documents asli yang ada pada Documents and Settings. Karena folder My Documents asli menggunakan binary data yang menghubungkan dengan sistem windows sedangkan My Documents yang anda buat hanya folder biasa.

Dan sekarang coba anda buat new folder dengan nama "My Documents.{450D8FBA-AD25-11D0-98A8-0800361B1103}"(tanpa tanda kutip), dan apa yang terjadi? Maka telah tercipta folder My Documents yang sama dengan My Document asli pada Documents and Settings. Tidak hanya namanya saja yang sama, tetapi juga fungsi, properties, dan bentuk foldernya.

Folder di atas dibuat dengan menambahkan binary data, binary data ini merupakan bagian dari sistem windows yang menghubungkan dengan menu-menu dalam OS (Operating System) windows. Jadi jika anda membuat folder dengan menambahkan binary data maka windows akan otomatis menyembunyikan binary data tersebut dan tersimpan dalam registry editor.

Tidak hanya folder My Documents, banyak folder yang dapat kita buat dengan menggunakan binary data tersebut. Di bawah ini adalah kumpulan binary data pada windows.

Binary data pada Windows :

.{20D04FE0-3AEA-1069-A2D8-08002B30309D} – My Computer
.{6DFD7C5C-2451-11d3-A299-00C04F8EF6AF} – Folder Options
.{0DF44EAA-FF21-4412-828E-260A8728E7F1} – Taskbar & Start Menu
.{7007ACC7-3202-11D1-AAD2-00805FC1270E} – Network Connections
.{D20EA4E1-3957-11d2-A40B-0C5020524152} – Fonts
.{D20EA4E1-3957-11d2-A40B-0C5020524153} – Administrative Tools
.{D6277990-4C6A-11CF-8D87-00AA0060F5BF} – Schedule Tasks
.{E211B736-43FD-11D1-9EFB-0000F8757FCD} – Scanner And Cameras
.{1f4de370-d627-11d1-ba4f-00a0c91eedba} – Computer Search Result
.{450D8FBA-AD25-11D0-98A8-0800361B1103} – My Documents
.{645FF040-5081-101B-9F08-00AA002F954E} – Recycle Bin
.{e17d4fc0-5564-11d1-83f2-00a0c90dc849} – Search Result Folder
.{00020906-0000-0000-C000-000000000046} – Microsoft Word 2003 Document
.{208D2C60-3AEA-1069-A2D7-08002B30309D} – My Network Place
.{871C5380-42A0-1069-A2EA-08002B30309D} – Microsoft Internet Explorer
.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D} – Control Panel
.{BDEADF00-C265-11d0-BCED-00A0C90AB50F} – Web Folders
.{FBF23B40-E3F0-101B-8488-00AA003E56F8} – Internet Explorer Document
.{E88DCCE0-B7B3-11D1-A9F0-00AA0060FA31} – Zip Folder
.{88C6C381-2E85-11D0-94DE-444553540000} – MSIE Folder
.{2227A280-3AEA-1069-A2DE-08002B30309D} – Printer And Faxes
.{0CD7A5C0-9F37-11CE-AE65-08002B2E1262} – CAB File
.{FF393560-C2A7-11CF-BFF4-444553540000} - History
.{2728520d-1ec8-4c68-a551-316b684c4ea7} - Network Setup Wizard
.{00020D75-0000-0000-C000-000000000046} – Microsoft Outlook
.{00022603-0000-0000-C000-000000000046} – MIDI Sequence
.{3E9BAF2D-7A79-11d2-9334-0000F875AE17} - NetMeeting App
.{7A9D77BD-5403-11d2-8785-2E0420524153} - User Acount
.{7be9d83c-a729-4d97-b5a7-1b7313c39e0a} - Program Folder

(Anda hanya tinggal menambahkan salah satu kode di atas setelah nama folder).

Dari kumpulan binary data di atas, contoh pembuatannya seperti di bawah ini :

- Buat new folder dan tambahkan kode di bawah ini :
Document ASus.{450D8FBA-AD25-11D0-98A8-0800361B1103}







- Maka folder akan berubah menjadi seperti ini.






Folder Document ASus merupakan folder default My Documents, hanya namanya saja yang berubah. Dalam pembuatan folder-folder yang lainnya pun sama dengan cara di atas.

Binary data untuk mengunci folder :

Binary data ini digunakan untuk mengunci folder yang ada pada komputer anda, pada saat berhasil mengunci folder maka folder berubah menjadi kunci, berikut adalah binary datanya :

.{2559a1f2-21d7-11d4-bdaf-00c04f60b9f0} - Kunci Folder

Untuk membukanya, anda bisa menggunakan aplikasi WinRAR dan anda cari folder tersebut, dan ubah binary data sebelumnya dengan

.{2559a1f2-21d7-11d4-bdaf-00c04f60b9f0} - Buka Kunci Folder


Kumpulan binary data tersebut bisa dilihat melalui registry editor atau biasa kita kenal dengan nama regedit. Jadi sebenarnya folder dan menu bawaan dari windows sudah ada dalam regedit dalam bentuk binary data. Masih banyak binary data pada windows yang tersimpan dalam regedit, jadi anda bisa membuat folder dengan menggunakan binary data yang lain.

Referensi :
forum.chip.co.id


0 komentar:

Posting Komentar



widgets


free counters
IP


Other Link

Beramal Dengan Koin


:wikimu - bisa-bisanya kita...

Bisnis Online


Send Me Email

Photobucket

Nama
Email
Pesan